Feeds RSS

Minggu, 21 Desember 2014

LINGKUNGAN INDUSTRI

Assalamualaikum wr.wb 
Kali ini masih sama pembahasan kita yaitu tentang aspek strategi bersaing tentang LINGKUNGAN INDUSTRI.
Aspek atau variable yang membentuk model untuk strategi bersaing yang kedua adalah :
1.           2.        Persaingan sesama perusahaan dalam industry, jika terdapat persaingan dalam       dunia usaha akan mempengaruhi kebijakan dan kinerja perusahaan. Menurut Porter (1980) Tingkat persaingan itu dipengaruhi oleh beberapa factor yaitu :
Ø  Jumlah competitor, harusnya dilihat dari beberapa sisi seperti jumlah, ukuran dan kekuatannya.
Ø  Tingkat pertumbuhan industry, perumbuhan industry yang besar biasanya menyediakan banyak peluang bagi perusahaan untuk tumbuh bersama industrinya.
Ø  Karakteristik produk, produk hendaknya tidak sekedar menyediakan kebutuhan dasar, tapi juga memiliki suatu pembeda atau ciri khas sebagai nilai tambah.
Ø  Biaya tetap yg besar, pada jenis industry yang mempunyai total biaya tetap yg besar, memaksa perusahaan untuk beroperasi pada skala ekonomi yang tinggi ,sehingga perusahaan harus mennjual produk dibawah biaya produksi.
Ø  Kapasitas, kapasitas selalu berhubungan dengan biaya produksi per unit. Produksi pada kapasitas tinggi diperlukan untuk menjaga efisiensi biaya per unit.  Penambahan fasilitas produksi dapat dilakukan apabila perusahaan telah mampu berproduksi pada tingkat yang maksimal .
Ø  Hambatan keluar , hambatan yg memaksa perusahaan untuk tidak keluar dari industry. Hambatan ini dapat berupa aset-aset khusus ataupun kesetiaan perusahaan pada bisnis tersebut.
3.                Ancaman dari produk pengganti
Perusahaan  yang berada dalam suatu industry tertentu akan bersaing
Pula dengan produk pengganti. Walapun dari segi fisik berbeda namun barang substitusi dapat memberikan fungsi dan jasa yg sama. Ancaman produk pengganti ini akan membuat konsumen dihadapkan pada biaya peralihan yg sedikit dan jika produk pengganti mempunyai harga yang lebih murah dan kualitasnya sama atau bahkan lebih dari produk industry.
4.                  Kekuatan tawar pembeli
Penawan yang dimiliki oleh pembeli dapat mempengaruhi bahkan memaksa perusahaan untuk menurunkan harga suatu produk , meningkatkan produk dan pelayanan , serta mengadu perusahaan dengan kompetitornya . 
5.                  Kekuatan tawar pemasok
Kekuatan tawar pemasok juga mempengaruhi atau memaksa industry lewat kemampuan mereka menaikkan harga atau malah pengurangan kualitas produk atau pelayanan. Pemasok akan menjadi kuat jika memenugi kondisi berikut :
o   Jumlah pemasok sedikit
o   Produk atau jasa yg ada yaitu unik dan mampu menciptakan switching cost (biaya peralihan) yg besar
o   Tidak tersedia produk subtitusi
o   Pemasok mampu melakukan integrasi kedepan dan mengolah produk yg dihasilkan menjadi produk yg sama yg dihasilkan perusahaan
6.                  Pengaruh kekuatan stakeholder lainnya
Stakeholder adalah para pemegang saham yg memiliki kepentingan dan tanggung jawab tertentu terhadap perusahaan . Tanggung jawabb tersebut bisa diukur pada seberapa besar saham yang mereka tanamkan atau sumbang terhadap perusahaan.. Dan jika perusahaan mengalami keuntungan maka secara tidak langsung para pemegang saham pun akan menerima imbalan sebesar yg disumbangkan.
Sekian postingan dari saya . Wassalamuailaikum wr.wb 

0 komentar:

Posting Komentar